A. PENGERTIAN WEBSITE ATAU SITUS.
- Website atau situs juga dapat diartikan sebagai kumpulan halaman yang menampilkan informasi data teks, data gambar diam atau gerak, data animasi, suara, video dan atau gabungan dari semuanya, baik yang bersifat statis maupun dinamis yang membentuk satu rangkaian bangunan yang saling terkait dimana masing-masing dihubungkan dengan jaringan-jaringan halaman (hyperlink). Bersifat statis apabila isi informasi website tetap, jarang berubah, dan isi informasinya searah hanya dari pemilik website. Bersifat dinamis apabila isi informasi website selalu berubah-ubah, dan isi informasinya interaktif dua arah berasal dari pemilik serta pengguna website. Contoh website statis adalah berisi profil perusahaan, sedangkan website dinamis adalah seperti Friendster, Multiply, dll. Dalam sisi pengembangannya, website statis hanya bisa diupdate oleh pemiliknya saja, sedangkan website dinamis bisa diupdate oleh pengguna maupun pemilik.
Contoh nama domain ber-ekstensi internasional adalah com, net, org, info, biz, name, ws. Contoh nama domain ber-ekstensi lokasi Negara Indonesia adalah :
- .co.id : Untuk Badan Usaha yang mempunyai badan hukum sah
- .ac.id : Untuk Lembaga Pendidikan
- .go.id : Khusus untuk Lembaga Pemerintahan Republik Indonesia
- .mil.id : Khusus untuk Lembaga Militer Republik Indonesia
- .or.id : Untuk segala macam organisasi yand tidak termasuk dalam kategori “ac.id”,”co.id”,”go.id”,”mil.id” dan lain lain
- .war.net.id : untuk industri warung internet di Indonesia
- .sch.id : khusus untuk Lembaga Pendidikan yang menyelenggarakan pendidikan seperti SD, SMP dan atau SMU
- .web.id : Ditujukan bagi badan usaha, organisasi ataupun perseorangan yang melakukan kegiatannya di World Wide Web.
Pengertian E-mail
Kegunaan Email & Website bagi Public Relation
Website dan Email merupakan hal yang sangat penting untuk menunjang pekerjaan kita sebagai seorang Public Relation, karena Website & Email merupakan sarana penunjang yang penting dalam mempromosikan suatu product yang dimiliki oleh perusahaan kita, dan juga sarana penting bagi perusahahan kita untuk berkomunikasi dengan customer kita atau perusahaan lain yang menggunakan jasa kita.
Artinya,melalui Website, kita bisa menampilkan Profil perusahaan kita agar bisa dilihat oleh perusaan lain atau customer yang menginginkan jasa pelayanan dari perusahaan kita.
Dalam website, kita bisa mempromosikan hal-hal apa saja atau product-product apa saja yang dimiliki oleh perusahaan kita, sehingga customer bisa mengetahui dengan pasti product-product apa saja yang bisa kita tawarkan untuk mereka.
Dengan email, kita bisa berkomunikasi dengan customer kita dalam hal pelayanan yang telah kita berikan kepada mereka, misalnya, kita bisa mengirimkan kontrak kerja yang akan akan menjadi kesepakatan antara perusahaan kita dengan customer yang bersangkutan.
Oleh karena itu, Website & Email merupakan sarana penunjang yang penting bagi seorang Public Relation.
Love
Ayu001